Pameran MTQ Nasional 2024 Digelar di GOR Kadrie Oening Samarinda

Samarinda - Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke-30 tahun 2024 akan diselenggarakan di Kalimantan Timur pada 6-16 September mendatang. Sebagai tuan rumah, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) telah menyiapkan berbagai acara pendukung untuk meramaikan perhelatan akbar ini di Benua Etam.

Salah satu acara pendukung utama adalah Pameran MTQ Nasional 2024, yang akan berlangsung pada 9 September 2024 di GOR Kadrie Oening, Samarinda. Pameran ini akan menampilkan berbagai booth dan stan yang beragam.

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (DPPKUKM) Provinsi Kalimantan Timur, Heni Purwaningsih, saat ditemui menjelaskan bahwa Dinas Perindagkop UKM Kaltim bertindak sebagai koordinator bidang pameran dalam MTQN ke-30. Pameran akan diadakan di dua area: indoor dan outdoor.

"Area indoor, yang terletak di Convention Hall Samarinda, akan menampilkan produk-produk dari kafilah-kafilah seluruh Indonesia, serta pameran kaligrafi yang melibatkan sekitar 50 negara. Selain itu, booth-booth pameran akan menampilkan produk-produk seperti kaligrafi Al-Qur'an digital," Jelasnya.

Sementara itu, area outdoor akan menampilkan sekitar 100 UMKM dengan produk-produk yang bervariasi, termasuk makanan, minuman, kerajinan, dan fashion. Pameran ini juga akan melibatkan UMKM dari provinsi lain dan sekolah-sekolah, guna memperkenalkan syiar agama kepada anak-anak sekolah dan masyarakat luas, Tambahnya.

Pameran ini diharapkan tidak hanya mempromosikan produk lokal tetapi juga memperkuat dan memperluas syiar agama Islam melalui berbagai kegiatan yang disajikan.